Peringati HUT Ke-24 Kecamatan Aertembaga Diawali Dengan Jalan Sehat

Bitung (Sulut), pijarnusa.com – Diawali Program jalan sehat oleh berbagai satuan perangkat Kecamatan, Kelurahan, Kepala Lingkungan, RT, Para THL Se-Kecamatan Aertembaga, Polsek Aertembaga, perwakilan PT, IKI dan perwakilan PT, Trijaya Motor Honda, serta Masyarakat Aertembaga, dalam menyambut Hari Ulang Tahun Kecamatan Aertembaga ke 24 yang jatuh pada Senin 16 Maret 2020.

Kegiatan pembukaan yang diawali dengan jalan sehat jumad 28/2/2020 bertempat di depan PT, Industri Kapal Indonesia(IKI) dan finis di Kantor Camat Aertembaga, kegiatan yang dibuka oleh Camat Aertembaga Sumeldi Maalangga, S.IP bersama Sekertaris Kecamatan yang Sekaligus Ketua Panitia Kegiantan Theodoor F, Lumempouw, S PI, M.Si.

Dalam wawancara terkait kesiapan Berbagai kegiatan dalam menyambut Hut Kecamatan Aertembaga Sumeldi Maalangga menyampaikan, program kegiatan dalam rangka menyambut hut kecamatan ini diantara adalah lomba Volly bal antar kelurahan, lomba administrasi kantor kelurahan, lomba kebersihan taman kecamatan antar kelurahan, lomba merangkai bunga PKK antar kelurahan, lomba membaca dan pidato serta lomba membakar ikan antar kelurahan, yang semuanya dikususkan oleh kelurahan yang ada di wilayah kecamatan Aertembaga.

Kegiatan lomba yang dibuka dan dimulai pada hari ini 28 februari hingga pada puncaknya nanti 16 maret 2020 tentunya untuk menjalin kebersamaan antar kelurahan Pala dan RT derta masyarakat Kecamatan Aertembaga, agar kita bisa saling bersama-sama menyambut hari Ulang Tahun Kecamatan Dengan penuh rasa sukur dalam kebersamaan dan kesederhanaan,” tuturnya.

Di tempat terpisah ketua panitia kegiatan, Theodoor F, Lumempouw, S.PI, M.Si menyampaikan, “kegiatan dalam rangka guna menyambut HUT ke 24 tahun Kecamatan Aertembaga Kota Bitung ini Saya di bantu oleh THL Kecamatan Sebagai Anggota-anggota panitia pelaksanaan kegiatan serta di dukung Oleh Seluruh Lurah, Pala dan Rt yang ada di kecamatan Aertembaga,” ungkapnya,

Kegiatan-kegiatan yang diperlombakan ini guna menyambut HUT kecamatan pada 16 Maret nanti tentunya sudah dibuka oleh camat Aertembaga pagi tadi (28/2/2020) dan diawali dengan jalan sehat bersama, serta senam jantung sehat, dan beberapa kegiatan lomba yang telah dilaksanakan. “Namum kami selaku panitia sangatlah berterimakasih kepada camat Aertembaga yang telah mensuport kegiatan ini seluruh jajaran kelurahan kepala lingkungan maupun RT, serta masyarakat yang telah mau bersama sama berbagi dalam program yang akan kami laksanakan ini sampai pada hari H nanti,” ujarnya.

“Dan kami juga sangat berterima kasih kepada PT, Industri Kapal Indonesia(IKI) dan PT Trijaya Motor Honda, yang telah mendukung serta mensponsori kegiatan menyambut HUT Kecamatan Aertembaga ini,” ungkap Theo sapaan akrab ketua panitia kegiatan sekaligus sekcam Aga ini.(Anto)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *