Pemdes Jatimekar Aktif Bekerjasama dengan Masyarakat Bangun Jalan

PURWAKARTA, Pijarnusa.com – Masyarakat di Kampung Karang Anyar RT 19 RW 05 Desa Jatimekar Kecamatan Jatiluhur sangat berterimakasih atas dibangunnya jalan lingkungan yang menghubungkan ke kampung Tegal Buah dengan panjang 150 meter, lebar 2 meter dengan pekerjaan cor beton.

Kepala Desa Jatimekar Kusnendar saat dikonfirmasi via WhatsApp (WA) menjelaskan, berawal pesan dari tokoh masyarakat Tarmudi (almarhum) sebelum meninggal dunia pernah titip pesan kepada kepala desa bahwa jalan yang di kampung Karang Anyar harus diperbaiki.

“Karena jalan merupakan akses utama untuk percepatan kemajuan perekonomi masyarakat yang ada di lingkungan, karena banyak aspek yang diuntungkan kalau emang infrastruktur dilingkungan sudah membaik sehingga perekonomian masyarakar akan selalu meningkat.” Ujarnya, Selasa (10/12).

“Berawal dari perjuangan seorang sosok tokoh masyarakat yang sangat gigih atas perjuangannya meskipun secara fisik beliau sangat terbatas. Dulu almarhum sebelum meninggal sempat merawat jalan dengan cara memperkeras jalan dengan bongkaran (barangkal) bekas bangunan rumah hingga sampai kelihatan rapih.

Dan almarhum pernah mengatakan tidak perlu menunggu anggaran Dana Desa (DD) kalau memang tidak terkaper maka saya titip pesan kepada kapala desa agar bisa mewujudkan dan pekerjaanya harus dikerjakan secara swadaya masyarakat.
Sekalipun saat itu saya selaku kepala desa sangat pesimis untuk bisa membangun secara swadaya tapi beliau telah meyakinkan saya bawa pasti mampu akan terlealisasi.” Bebernya.

Dikatakan, siapapun kepala desanya pembangunan infrastruktur akan terwujud, tapi ini salah satu contoh untuk membangun karakter warga atau masyarakat yang terus eksis bergotong royong.

Jalan yang mempunyai panjang 150 meter dulu jalan ini mempunyai lebar satu meter (jalan satapak) kalau musim penghujan datang pasti jalan becek dan berlumpur.

“Alhamdulilah diawal bulan desember 2019 jalan dikampung karang anyar desa jatimekar bisa terwujud dengan nyanta. Ini salah satu bukti nyata bahwa pihak masyarakat dengan pemerintah desa bisa bekerjasama dengan baik.” Tandasnya.(Lily)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *