Kabid Humas Polda Jabar : Kapolres Garut Polda Jabar Hadiri Peresmian Lapas Produktif

Garut, Pijarnusa.com – Bertempat di Lapas kelas IIB Garut Jl. KH. Hasan Arif Ds. Sukasenang Kec. Banyuresmi Kab. Garut telah dilaksanakan kegiatan peresmian lapas produktif peternakan budidaya ayam pedaging Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Garut dengan penanggung jawab Kalapas Garut Ramdani Boy, BC, Sabtu (14/1/2019).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Garut AKBL Dede Yudy Ferdiansah S.I.KM, M.I.K, Kepala Wilayah Kemenkumham Jawa Barat Drs.Liberti Sitinjak, MM, M.S.I., S.I.K, M.I.K, Dandim 0611 Garut Letkol Inf. Erwin Agung Teguh Wiyono Andrianto, ST, MTr (HAN), Wakil Bupati Garut dr. Helmi Budiman, Unsur Pimpinan Daerah Kab. Garut, Waka Polres Garut Kompol Abdul Kholik SH. S.IK, Kepala Bapas Kab. Garut, Kepala Lapas Se-Kanwil Jawa Barat, Kepala Rutan Se-Jawa Barat, Kapolsek Banyuresmi Kompol Krisna Irawan, SH, Kasat Intelkam Polres Garut AKP Acep Hasbulah, SH, Danramil 1110 Banyuresmi, Camat Banyuresmi, Perwakilan PT. Rukun Mitra Bersama (PT. RMB), Kepala BRI Cab. Garut Sdr. Winarto Pranghutomo, Toga dan Tomas Kab. Garut, Para Tamu undangan yang Seluruhnya Berjumlah 150 orang.

Diinformasikan oleh Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K, bahwa pelaksanaan kegiatan Lapas produktif peternakan budidaya ayam pedaging Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Garut bekerja sama dengan PT. Rukun Mitra Bersama (PT. RMB), dan dalam kegiatan tersebut dilaksanakan beberapa rangkaian kegiatan yang diawali dengan Laporan Resmi Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Garut kemudian dilanjutkan Pengguntingan Pita, Peninjauan Lokasi Peternakan Budidaya Ayam Pedaging Lapas Garut, Penandatanganan Prasasti oleh Kepala Wilayah Kemenkumham Jawa Barat Drs.Liberti Sitinjak, MM., M. Si., dan penayangan Video pembuatan kandang ayam.

(Asep Nana Saefulloh)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *