Demi Keamanan Dan Kenyamanan Bersama Mengantisipasi Covid-19, Wenas Lakukan Penertiban Pedagang Pasar Winenet

Bitung (Sulut), Pijarnusa.com – Dalam menyikapi wabah Covid -19, aktivitas pasar winenet tetap berjalan seperti biasa dan untuk sementara ini tidak ada penutupan pasar. Hal ini yang disampaikan oleh kepala pasar winenet Jemmy. J.Wenas, S.Sos diruang kerjanya kepada awak media, Senin (30/03/2020).

“Menurut Wenas, aktivitas jualan di pasar Winenet hanya dikurangi bagi pedagang yang berada di dalam ruang kios yang menjaga jualannya,tapi tidak bisa dilakukan penutupan, karena semua kebutuhan pokok yang diperlukan oleh masyarakat ada di pasar, “ucap Wenas.

Himbauan tersebut sebelumnya sudah saya sampaikan kepada para pedagang yang berjualan dipasar Winenet, agar para pedagang yang menempati meja jualan maupun kios jualan yang berjumlah 3 orang atau 4 orang perlu dikurangi menjadi 1 orang saja, ini semua demi mencegah penyebaran virus corona.

“Himbauan ini merupakan inisiatif saya sendiri untuk para pedagang yang berjualan dipasar winenet,ini bukan petunjuk dari pimpinan, karena belum ada petunjuk resmi dari pimpinan, “kata Wenas.

“Hal ini dilakukan untuk kepentingan kita bersama demi mencegah dan memutus mata rantai dari penyebaran virus corona atau Covid -19 serta mengurangi kerumunan orang atau pembeli yang ada di pasar Winenet,” tambahnya.

Selain itu, lanjut dia, Disperindag kota Bitung juga telah melakukan kegiatan penyemprotan disinfektan dipasar winenet pada tanggal 23 maret 2020 yang bekerja sama dengan intansi dinas kesehatan dan instansi BPBD serta Satpol PP kota Bitung.

“Penyemprotan ini dilakukan untuk mencegah penyebaran virus corona atau Covid -19, kami juga menyediakan tempat cuci tangan yang dapat dimanfaatkan dengan baik oleh para pengunjung atau pedagang,” ucapanya.

Kata Wenas, untuk tempat cuci tangan akan ditambah satu (1) lagi dari Disperindag kota bitung yang akan
ditempatkan di pasar winenet nanti. (Anto)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *