Cegah Penyebaran Virus Corona, Sebagian Jalan di Purwakarta Ditutup

PURWAKARTA,- Pemerintah Kabupaten Purwakarta melakukan penutupan jalan sementara di jalan utama mulai dari Jalan Veteran hingga Jalan RE Martadinata.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Purwakarta Iwan Suroso didampingi Kepala Bidang (Kabid) Pengawasan dan Keselamatan Heryadi Erlan Wibisana Djuhayat, S. STP mengatakan, penutupan jalan dilakukan sebagai pencegahan penyebaran virus corona (covid-19).

“Ditutup mulai Jalan Veteran di Taman Pembaharuan hingga Jalan RE Martadinata di pertigaan Suryo. Selama penutupan ini kita selalu bersinergis dengan pihak kepolisian dan satpol pp melakukan tugas bersama-sama,” kata Iwan kepada pijarnusa.com Jumat malam (3/4/20).

Iwan menyebut, penutupan tersebut berdasarkan instruksi Bupati Purwakarta terkait laporan masih banyaknya warga yang yang berkerumun sepanjang jalan tersebut.

Beberapa kafe yang masih beroperasi menjadi tempat berkumpul warga. Adapun, jalan protokol tersebut merupakan salah satu titik keramaian di pusat kota Purwakarta.

“Dengan ditutup, diharapkan dapat mengurangi kerumunan. Sebab, salah satu langkah pencegahan penyebaran covid-19 adalah social distancing, menjaga jarak,” kata Iwan.(Lily)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *