Begini Cara Dansektor 14 Citarum Harum Bagikan Nasi Kotak

TNI / POLRI127 Views

PURWAKARTA,- Satgas Citarum Harum Sektor 14 memiliki cara tersendiri untuk berbagi ditengah pandemi Covid-19 dan Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di Purwakarta.

Setiap Jumat seluruh anggota membagikan nasi kotak yang sudah siap makan. Tidak muluk-muluk adalah nasi kotak yang dibeli untuk dibagikan kepada masyarakat khususnya di wilayah kerja Satgas Citarum Harum Sektor 14.

Dansektor 14 Kolonel Inf Hardian Achmadi SE, M.Tr (Han) mengatakan, kegiatan Jumat Berkah, Patroli berbagi kepada sesama ini rutin digelar setelah apel pagi di hari Jumat jadi para anggota akan membagikan langsung kepada warga yang terdampak Covid-19,” kata dia kepada pijarnusa.com, Jumat (06/8/2021).

Hardian menyebutkan, sasaran dan rute pembagian nasi kotak ini selalu berpindah pindah. Mereka yang mendapat sedekah seperti warga yang kurang mampu,yang jelas terdampak dari PPKM.

“Sambil berbagi nasi kotak, kita juga memberikan edukasi kepada warga untuk mematuhi protokol kesehatan karena saat ini masih dalam situasi pandemi Covid-19 ,” jelas Hardian.

Dia menambahkan, pada Jumat kali ini anggota membagikan nasi kotak sepanjang jalan arah ketempat wisata jatiluhur tepatnya Desa Jatimekar Kecamatan Jatiluhur.“Ada ratusan nasi kotak yang kita bagikan kepada masyarakat. Semoga ini bisa membantu mereka,”  tegas Dansektor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *