Musrembang Kecamatan Rumpin Masih Pioritaskan Pembangunan Infrastruktur

Rumpin (Bogor), Pijar Nusa – Pemerintahan kecamatan rumpin kabupaten bogor pada hari Rabu 5 Januari 2020 melaksanakan musyawarah rencana pemabngunan (musrembang) yang bertempat di aula kantor kecamatan.

Musrembang yang dipimpin langsung oleh DR. Rusliandy Camat Rumpin, didampingi Suparman (Sekcam), Ipda Zamroni Mukhlis mewakili Kapolsek Rumpin, Peltu Taufik H mewakili Danramil Rumpin, dan dihadiri oleh :

-Bapeda (Iskandar Zulkarnaen)
-Dispora (Mustaqim)
-DPMD (Ahsan Maulana)
-PUPR-UPT Jalan (Nurazizah Zaetun)
-BKPP (H. Agus Sopian)
-Dinas Sosial (Nurbani)
-Tokoh Masyarakat

Turut hadir juga dalam acara tersebut Anggota Dewan Dapil V (H. Daen Nuhdiana) fraksi Partai Gerindra.

Acara Musrenbang diawali menyanyikan lagu kebangsaan “INDONESIA RAYA “, dilanjut dengan sambutan-sambutan.

DR. Rusliandy Camat Rumpin dalam sambutannya menyampaikan semua yang ada di kecamatan Rumpin mulai dari pendidikan, kesehatan, pekerjaan umum dan pertanian. Yang mana masih banyak yang perlu ditingkatkan dan di Pioritaskan. Dan juga camat memaparkan apa-apa potensi-potensi apa saja yang ada di kecamatan rumpin mulai dari kopi, kerajinan tangan dan lainya.

Acara Musrenbang juga diisi dengan sambutan dari anggota dewan (DPRD) kabupaten Bogor, H. Daen Nuhdiana. “Kita semua mendorong agar kabupaten mengeksekusinya dalam bidang apapun, dan usulan-usulan itu harus harus masuk kesistem,” ucap Nuhdiana.

“Kita juga harus menelaah kewenangan desa mana kewenangan kecamatan. Program dari bupati 1 (satu) miliar per-Desa harus melakukan perencanaan yang mateng. Dan insfrakturtur jalan harus lebih baik agar perekonomian berjalan dengan baik.” Tutupnya.

Selanjutnya acara diisi dengan pemaparan penganjuan atau rencana pembangunan dan lainnya yang dipaparkan oleh Suparman selaku sekretaris camat (Sekcam) bahwa masih sangat perlu peningkatan pembangunan di bidang pendidikan, kesehatan, pertanian dan insfrakturtur jalan desa maupun jalan lingkungan. Dan untuk pagu wilayah pengajuan anggaran di tahun 2020 kecamatan rumpin Rp. 19.273.000.000-,

Dr. Rusliandy Camat Rumpin saat diwawancarai menagatakan musyawarah rencana pemabngunan (murembang) sebagai partisipasi masyrakat dalam bidang insfrakturtur, pendidikan, kesehatan, dan pertanian. “Besar harapan saya semoga usulan-usulan dan partisipasi dapat terakomodir.” Tandasnya.(Boim/Ny)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *